Semua orang pasti ingin
meraih kesuksesan, apalagi kalau kesuksesan itu bisa menghasilkan pendapatan
yang fantastis tanpa memandang status pendidikan.
Hal ini sudah dibuktikan oleh
Henry Jufri, pria asal Makassar yang memiliki penghasilan ribuan dolar dari
game meski ia hanya tamatan Sekolah Dasar (SD) saja. Bagaimana ceritanya sampai
ia bisa mendapatkan ribuan dolar tersebut? Yuk ikuti ceritanya di bawah ini.
Henry Jufri, pria berumur 32
tahun yang mengenyam pendidikan tak sampai kelas 6 SD ini memilih untuk
menjalani hidupnya sebagai kuli panggul di pelabuhan Makasar. Namun,
semangatnya untuk terus belajar agar dapat mengubah nasibnya tidak pernah
luntur.
Disela-sela menjalankan
aktivitasnya sebagai kuli panggul, Henry menyempatkan 4-5 jam dalam sehari
untuk mendalami berbagai ilmu, salah satunya adalah ilmu dibidang teknologi.
Sampai Henry memilih untuk bergabung dalam salah satu komunitas developer
aplikasi di Makassar agar keinginanya tersebut dapat tersalurkan dengan benar.
Meski tak berbekal ilmu yang
cukup, Henry tidak memiliki rasa minder sama sekali. Ia terus belajar ilmu
coding aplikasi mulai dari nol secara otodidak.
Baca Juga :
Baca Juga :
- Ini Dia Pinky Lu Xun, Si Ratu Cosplay Indonesia
- Tak Disangka, Ternyata Film Crimson Peak Diambil dari Kisah Nyata
- Ternyata Ini 4 Alasan Mengapa Game Mobile Menerapkan Sistem Energi
- Berikut 5 Hal yang Paling Ditakuti Orang Tua Jika Anak Kecanduan Game
- Ini Dia Sarah "Viloid" Olivia, Si Imut Yang Skill Dotanya Bikin Menganga
Perjalanan Henry pun tidak
mulus begitu saja, Ia harus rela meminjam uang
kepada keluarganya sebesar Rp 2,7 juta rupiah untuk membeli laptop
sebagai penunjang belajarnya.
Henry pun sempat menemukan
titik keraguan atas usahanya tersebut, namun karena sudah terlanjur mendalami
ilmu teknologi di bidang pembuatan aplikasi Android, Henry terus melanjutkan
usahanya tersebut.
Akhirnya berbagai aplikasi game seperti Unyil The Adventure,
Ninja Konoha Run, King Arthur dan aplikasi lainnya berhasil diciptakan oleh
Henry.
Penantian dan usaha panjang
Henry membuahkan hasil. Henry mendapatkan kompensasi dari Google atas aplikasi
yang dibuatnya. Berangsur-angsur aplikasi game yang dibuat Henry semakin banyak
di-download di Google Play Store.
Pendapatan Henry pun pelan-pelan menanjak,
dari yang semula hanya mendapatkan US$ 100 per bulan hingga mencapai pendapatan
sebesar US$ 1.200 per bulan.
Kesuksesan Henry ini lantas membuat namanya viral
di berbagai media sosial sampai-sampai ia kerap di undang di berbagai media
tanah air untuk berbagi cerita atas kesuksesannya tersebut.
Begitulah cerita Henry pria
Makassar yang berprofesi sebagai kuli panggul namun bisa mendapatkan
penghasilan ribuan dolar.
Semoga kisah Henry bisa memberikan motivasi kepada
kita genarasi muda yang lebih beruntung dalam segi pendidikan agar terus
berkarya demi perubahan hidup.
Referensi :
duniagames.co.id