Perbedaan Pemain Noob dan Pro Saat Menggunakan Layla di Mobile Legends

Layla merupakan hero dengan role marksman di Mobile Legends yang menggunakan cannon dan berparas imut dengan rambut kepang dua. Hero wanita ini memiliki potensi menjadi hero DPS yang sangat hebat dengan jarak yang sangat jauh. 

Layla seringkali menjadi pemeran utama permainan karena damage yang ia hasilkan cukup besar berkat Malefic Gun ditambah dengan skill area Destruction Rush yang mampu membunuh musuh dari jarak jauh. 

Belum lagi jika Layla sudah mencapai Level 12, ia akan memiliki range paling jauh dari marksman lainnya. Ia pun sering muncul di dalam game dengan appearance mencapai 5.64% dengan winrate 53.37%, dan berada di posisi ke-7 sebagai hero dengan winrate tertinggi.

Dari keterangan singkat tadi, sudah terlihat bahwa Layla merupakan marksman yang sangat kuat dan populer di Mobile Legends. Tapi walaupun kuat, pasti kita sering menjumpai pemain Layla yang mainnya justru noob namun tetap merasa dirinya pro. 

Sayang banget kan kalau Layla yang begitu kuat jadinya sia-sia. Kira-kira apa sih bedanya pemain Layla noob dan pro di Mobile Legends? Mari kita bahas.

1. Gear Build

Kita tentu tahu kehebatan basic attack maupun skill Layla berkat Malefic Gun yang memberikan tambahan damage tergantung dari jarak Layla dengan musuh. Tak jarang banyak yang memaksimalkan potensinya ini dengan membuat item penambah damage dan attack speed seperti Scarlet Phantom, Berserker's Fury dan sebagainya. 

Namun para noob biasanya akan mengikuti item scheme begitu saja tanpa memerhatikan komposisi musuh. Layla yang rentan dengan hero charger biasanya akan berjaga-jaga dengan membeli item damage sekaligus menambah ketahanannya seperti Blade of the 7 Seas atau Magic Blade.

Baca Juga


2. Laning

Pada patch terbaru kali ini, kita tentu tahu buff dibagi menjadi 6 tipe dan buff untuk marksman dirasa kurang efektif apabila didapatkan di awal game. Tambahan movement speed dan physical attack tidak terlalu berefek pada awal game, terutama untuk Layla. 

Biasanya Layla akan memberikan buff kepada hero lainnya dan berfokus membunuh creep hutan seperti Little Spinner, Big Mouth, atau Goblin untuk mengisi kembali HP dan MP miliknya. Namun para noob ini biasanya akan mencuri creep buff lalu berdiam di lane dan farming tanpa ada keinginan untuk push.

3. Positioning

Yang namanya hero range, sudah pasti memukul dari jarak jauh. Ditambah efek pasif dari ultimate-nya yang memberikan tambahan range membuat Layla bisa menghajar musuh dari jauh. Tapi para pemain noob ini tidak memedulikan hal itu. Mereka akan berdiam saat memukul atau bahkan memukul jarak dekat. Kan sayang banget range-nya.

4. Eksekusi Skill

Destruction Rush merupakan ultimate dari Layla yang menembakkan laser ke arah depan dari jarak yang sangat jauh. Skill ini biasanya digunakan untuk mengurangi HP musuh secara drastis atau membunuh mereka yang hendak kabur. Para noob ini justru tidak peduli dengan hal itu dan asal-asalan menggunakannya. 

Misalnya untuk membunuh minion, menembakkan ke arah yang salah atau menembakkan dari jarak yang sangat dekat sehingga damage yang dihasilkan sangat sedikit.

5. Permainan Tim

Tugas marksman di dalam game adalah farming untuk mendapatkan item dengan cepat. Selain itu para pengguna Layla harus waspada apabila ada hero yang hilang dari map. Apabila melihat banyak hero yang hilang dari map, kalian harus berhati-hati dan jangan segan meminta bantuan tim kalian. 

Tapi tidak dengan para pemain noob. Biasanya mereka akan farming terus sendirian tanpa meminta bantuan satu tim yang mengakibatkan Layla mati dengan mudah dibunuh oleh tim musuh.

Referensi :
duniagames.co.id