Tik Tok Telah Mengembangkan Game Sebagai Bagian dari Layanannya

Sebagai bagian dari trend platform streaming seperti Netflix yang menambahkan game ke layanannya, TikTok sekarang berencana untuk melebar ke dunia gaming. 


Menurut laporan dari laman Reuters, TikTok saat ini sedang menguji coba game mini ke aplikasinya yang dimulai dengan periode pilot di Vietnam.


Sumber anonim menyebutkan kepada Reuters bahwa platform tersebut telah berencana untuk memperluas area uji cobanya ke Asia Tenggara pada kuartal ketiga. Selain itu, mereka mengklaim bahwa rencana TikTok pada game mini pada akhirnya akan lebih besar, yang menandakan adanya era baru pada aplikasi berbagi video.


Belum diketahui kapan rencana tersebut dilaksanakan, atau jika game diuji coba di Vietnam akan meluncurkan platform untuk audiens yang lebih luas. Meskipun begitu, TikTok telah memiliki game HTML5 yang tersedia untuk pengguna di Amerika Serikat, seperti Zynga's endless runner dan Disco Loco 3D.


Ini bukan merupakan yang pertama kali dilakukan oleh ByteDance (Induk TikTok) untuk merambah ke dunia gaming. Perusahaan telah memiliki Pixmain dan Nuverse, yang merupakan publisher game. Douyin, TikTok versi Cina, juga menawarkan game ke penggunanya sejak tahun 2019.


Menurut Reuters, TikTok sepertinya akan memanfaatkan pustaka game ByteDance untuk mengisi game dalam aplikasinya.


Dan TikTok tidak berhenti disini. Aplikasi ini juga menguji coba dislike yang tidak terlihat dan juga menguji coba fitur subscribe untuk feed influencer.

0 komentar