Guide Estes Mobile Legends, Selamatkan Timmu dari Kematian

Estes, Moon Elf King adalah hero support dengan skill penyembuh area yang baik. Estes memiliki kemampuan khusus dalam penyembuhan tim. Peran support sebenarnya bukan "hal penting" dalam Mobile Legends: Bang Bang.

Namun karena meta baru, Estes menjadi sangat dibutuhkan dalam permainan dan membantu timmu untuk memenangkan permainan.

Jika kamu suka memakai support, menyembuhkan banyak hero timmu dan membuat musuh kesulitan karena darah timmu tidak habis-habis, Estes adalah pilihan yang tepat. Berikut kita akan bahas guide, item build, skill, tips dan cara menggunakan Estes.

Kisah Estes :

Di dunia Elf, setiap raja dari para Moon Elf akan lahir dari sebuah pohon ajaib bernama Tree of Life yang tumbuh di tengah-tengah Emerald Woodland. Saat ini posisi raja disandang oleh seorang Moon Elf dengan kekuatan unik bernama Estes.

Sebelumnya ia terluka parah ketika mengikuti perang dunia kedua dan akhirnya harus tertidur di Emerald Woodland dalam waktu yang cukup lama.

Karena ketiadaan sang raja, para Moon Elf semakin galau dan risau akan kelangsungan hidup mereka. Apalagi ketika api perang antara manusia dan orc mulai memanas, hingga akhirnya merusak kedamaian Emerald Woodland.

Saat hal itu terjadi, seorang Moon Elf muda bernama Miya, dengan gagah berani memimpin pasukan Elf lain untuk melindungi tempat kelahiran mereka.

Di lain pihak, para pasukan kegelapan mulai haus akan akan kepercayaan para pemuja gelap mereka. Pasukan tersebut mulai berkembang menjadi besar secara rahasia. Salah satu pahlawan andalan mereka, Alice sang Blood Queen, berhasil merayu banyak Moon Elf untuk berpihak kepada pasukan kegelapan.

Para Moon Elf kembali mengalami guncangan hebat, hingga akhirnya membangkitkan amarah sang raja. Suatu malam, halilintar menyambar-nyambar, Estes terbangun! Ia merupakan raja yang tegas tetapi penuh kebijakan dan memiliki kemampuan “moonlight” yang sakral. Semua Moon Elf sangat patuh kepadanya.

Setelah Estes berhasil bangun, dengan kekuatan dan juga “Code of Moonlight” ia mampu melindungi dan mendukung Moon Elf lainnya. Tujuannya adalah melindungi tanah kelahirannya dari para musuh yang berani merebut dan merusaknya.

Jika dilihat dari sejarah kehidupannya, hero baru Mobile Legends ini masih ada hubungannya dengan hero ikonik, Miya. Namun Estes merupakan hero pendukung yang memiliki banyak kemampuan regenerasi, bukan marksman seperti Miya.

Hal ini jelas memberi kita pengetahuan bahwa ras Moon Elf tak hanya pandai memanah, tetapi juga memiliki kemampuan sihir penyembuh.

Skill Estes :

Skill Pasif Estes: The Code Of Moon Elves
Estes akan menghasilkan sebuah energi khusus yang digunakan untuk menyerang. Jika sudah mencapai 100, Code Of Moon Elves akan memiliki 450 magic damage dan efek lambat. Serangan tersebut juga bisa menyebar ke musuh lain didekatnya dengan 225 magic damage.

Skill 1 Estes: Moonlight Immersion
Cooldown: 11.0
Mana Cost: 130
Skill 1 Estes berfungsi untuk menambah 200 HP teman dan dirinya sendiri secara cepat. Terdapat juga kabel yang terhubung untuk menambah 250 HP teman dan Estes secara bertahap.

Dengan mengaktifkan skill Moonligt Immersion di Estes bisa mempercepat pengumpulan energi Code of Moon Elves.

Skill 2 Estes: Domain of Moon Goddess
Estes akan mengeluarkan sebuah lingkaran yang menghasilkan 350 magic damage dalam area tertentu. Jika musuh menyentuh bagian terluar lingkaran tersebut akan merasa lambat.

Ultimate Skill Estes: Blessing of Moon Goddess
Disini Estes akan mengeluarkan sebuah bulan yang dapat mengisi darah (healing) dirinya dan teman-teman disekitarnya secara bersamaan. Jumlah HP yang akan diisi mulai dari 1080 dan berlangsung selama 8 detik.

Combo Skill Estes yang biasa digunakan adalah:
Blessing of Moon Goddess - Moonlight Immersion - Domain of Moon Goddess (3-1-2)
Domain of Moon Goddess - Blessing of Moon Goddess - Moonlight Immersion (2-3-1)

Item :

Item ideal untuk Estes adalah pengurangan cooldown yang tinggi dan item tank sehingga kamu tidak mati duluan saat war, jika mati duluan, Timu tidak akan ada yang menyembuhkan dan akhirnya ikut mati juga!

Item penting yang harus kamu beli adalah :
Rapid Boots - Satu-satunya sepatu bot yang berguna untuk Estes, kecepatan adalah hal yang sangat butuhkan untuk bisa mengejar timu.

Enchanted Talisman – memberikan pengurangan Cooldown, menambah HP dan Magic Power, stat yang paling dibutuhkan Estes.

Dominance Ice - Pengurangan cooldown, mana, armor dan unique effects.

Immortality - HP, Magic resistance, resurrection. Kamu harus bisa bertahan dalam timfight lebih lama dari teman satu timmu.

Dua slot lainnya bisa kamu isi item apa saja yang kamu suka, mungkin Courage Bulwark untuk meningkatkan tim, lebih banyak magic damage, atau apa saja, ini terserah kamu. Biasanya permainan Mobile Legends akan berakhir saat kamu sudah mendapatkan item keempat.

Battle Spells :

Estes sebenarnya tidak benar-benar membutuhkan spell lain selain Purify atau Flicker untuk meningkatkan kesempatan bertahan hidup, karena itu penting. Jangan membuka spell flicker dengan 199 gem! Tunggu saja sampai kamu level 19 jika kamu belum memilikinya

Panduan menggunakan Estes :

Tetaplah berada di lane dengan hero yang baik untuk Estes. Siapakah hero yang baik untuk lane dengan Estes?

Bisa jadi fighter, atau marksman.

Lalu siapakah hero buruk yang jadi satu lane dengan Estes?

Mereka adalah Hero mage, tank "seperti Franco", dan tentu saja jangan satu lane dengan support lain.

Jangan pernah solo lane menggunakan Estes.

Belilah dua Magic Necklaces sebagai item pertama untuk menambah mana, ganggu dan cicil musuh sebanyak mungkin, ikuti  temanmu dan sembuhkan kapan pun bila diperlukan, jangan terlalu dekat apalagi tertangkap oleh musuh. Jangan ragu untuk mengeluarkan damage dan menggunakan skillmu!

Peran Estes sederhana, ikuti timmu, sembuhkan dan cicil musuh, lakukan kontrol area dan jangan lupa melakukan serangan dasar untuk menunda tindakan pasif Anda. Sebisa mungkin jangan sampai mati duluan dalam timfight, Kamu tidak akan bisa menyembuhkan dan mensupport timmu jika mati duluan.

Tetap di belakang timmu, bersama dengan marksman , carry atau mage. Sembuhkanlah, setiap kali timmu HP nya rendah, gunakan skill areamu saat musuh berkumpul.

Yang terpenting, jangan mati duluan!

Saya cukup suka menggunakan Estes, dia hero yang sangat menyenangkan, terutama saat kamu bermain dengan teman yang menggunakan fighter dan carry seperti Freya, menyenangkan sekali melihat Freya menjadi sangat kuat dan tidak terkalahkan berkat skill menyembuhkan Estes yang sangat tinggi.

Referensi :
mobilelegendsbangbang.com
jalantikus.com
duniaku.net