Sejak video game pertama
kali diciptakan, sadar tak sadar teknologi ini memicu lahirnya komunitas gamer
yang punya tingkah laku atau ciri khas unik, berbeda dengan penggemar hobi-hobi
lainnya.
Selain hal-hal positif yang bisa dihasilkan dari bermain game,
ternyata banyak juga hal-hal jelek yang sudah ada sejak era awal video game
muncul dan masih berlangsung hingga saat ini karena begitu sulit untuk
dihilangkan. Nah, berikut ini empat di antara kebiasaan jelek para gamer yang
susah hilang:
1. Mencari Sisa Koin (Era Ding-Dong/Arcade)
Kebiasaan
jelek muncul ketika sudah tak punya koin, satu-persatu mesin mereka datangi
untuk mengecek apakah ada sisa koin yang tertinggal di mesin tersebut.
2. Minjem Kaset Teman (Era Konsol)
Baca Juga :
- Keren, 5 Video Game Ini Dibuat Menggunakan Model Bintang Film Ternama
- Masih Belum Tahu Cara Bermain Dota 2 ? Simak Penjelasannya Disini !
- Kejam! Ini Dia 6 Ninja yang Berhasil Menghabisi Nyawa Seorang Kage
- 4 Cara Cepat Biar Jago Main Arena of Valor, Penggemar AOV Harus Tahu!
- Ini Dia 3 Cara Efektif Mengumpulkan Hero di Arena of Valor
Cukup dengan satu konsol kalian
bisa memainkan begitu banyak game tergantung dari media penyimpan (kaset, CD,
dan lainnya) yang kalian miliki. Saking banyaknya game yang beredar, rasanya
tidak mungkin membeli semuanya.
Akibatnya para gamer kala itu memilih untuk
meminjam kaset teman daripada membeli yang baru. Yah, pinjam sih gak masalah,
asal ingat balikin ke yang punya aja sih.
3. Mencari Game Bajakan (Era Komputer)
Tidak gratis tentunya, kalian harus membeli lisensi
game tersebut terlebih dulu. Namun harganya yang mahal membuat gamer memilih
untuk meng-install versi bajakan daripada membeli versi aslinya.
4. Memakai Koneksi Teman (Era Mobile)
Kalian tahu sendiri jika
gamer sudah kecanduan, bisa nggak sadar menghabiskan kuota internet sangat
banyak. Jeleknya, ketika sudah kehabisan kuota, banyak dari mereka yang mulai
ngemis hingga maksa untuk meminjam koneksi internet milik orang lain
(tethering).
Referensi :
duniagames.co.id